PT. Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk merupakan salah satu perusahaan manufaktur kertas dan hasil-hasil produksi kertas (stationery) terbesar didunia yang terintegrasi secara vertical. Perusahaan selanjutnya merupakan salah satu usaha penting di Jepang, Australia, Timur Tengah, Amerika Serikat, Eropa dan Negara Asia lainnya. PT. Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (“Tjiwi Kimia” atau “Perseroan”) didirikan pada tanggal 2 Oktober 1972 dengan nama PT. Tjiwi Kimia, berkedudukan di Desa Kramat Tumenggung, kecamatan Tarik, Sidoarjo, Jawa Timur.
Produk yang dihasilkan yaitu kertas dan produk perlengkapan kantor seperti buku tulis, memo, loose leaf, spiral, amplop, kertas komputer, kertas kado, shopping bag, dan produk fancy yang diminati pasar internasional. Sesuai dengan permintaan pasar, Perseroan memproduksi kertas yang memiliki nilai tambah termasuk kertas tanpa karbon dan kertas cast coated dan board.
Strength (Kekuatan)
- Brand yang sudah dikenal luas oleh masyarakat Indonesia.
- Mampu memproduksi kertas dengan mutu dan kualitas terbaik.
- Tenaga kerja yang ahli dalam bidangnya.
- Memiliki anak perusahaan yang khusus menangani pendistribusiaan produk
- Memiliki berbagai macam mesin produksi dengan teknologi yang muthakir dan berkualitas tinggi.
- Memiliki berbagai peralatan berat penunjang kegiatan bongkar muat, seperti Forklift, truk fuso, pick up dan truk trailer milik perusahan sendiri.
- Memiliki armada kapal modern, dan pelabuhan sendiri.
- Memiliki variasi produk, Tjiwi Kimia juga memiliki berbagai jenis produk stationary seperti buku tulis, memo, loose leaf, spiral, amplop, kertas komputer, kertas kado, shopping bag, dan produk fancy.
- Memiliki SOP yang berstandar ISO.
Weakness (Kelemahan)
- Rendahnya supplier bahan baku kertas
- Kurangnya kegiatan promosi yang dilakukan perusahaan dalam mengenalkan produk-produknya
- Mahalnya perawatan peralatan
Opportunity (Peluang)
- Pangsa pasar luas, baik dalam negeri maupun luar negeri
- Adanya standar ISO dan SNI
- Tidak ada batasan usia dalam penggunaan loose leaf, jadi semua usia akan selalu membutuhkan kertas.
- Bahan baku yang digunakan sesuai standar
- Perkembangan dan kemajuan teknologi yang dapat meningkatkan branding.
- Pelanggan semakin meningkat
Threat (Ancaman)
- Banyaknya pesaing dalam produk sejenis
- Banyaknya substitusi produk
- Kurangnya pengawasan distribusi
Comments